Bursa Transfer 5 Pemain Terancam Hengkang dari Persib, Kiper, Bek hingga Striker Terdepak
lima pemain tersebut bisa saja jadi pertimbangan tim lain untuk digaet di bursa transfer Liga 1
Penulis: Sartika Harun | Editor: Sartika Rizki Fadilah
TRIBUNCIREBON.COM - Sepanjang bergulirnya kompetisi Liga 1 2023/2024 hingga menuntaskan pekan 30 terdapat lima pemain Persib Bandung yang mulai meredup di tim.
Penyebabnya, mereka mulai tersisih karena minimnya menit bermain di Persib Bandung.
Faktor lain, ada pula yang tersingkir karena Persib Bandung menggaet pemain asing di musim ini.
Tak hanya itu ada juga faktor karena sulit menembus ke skuad utama racikan pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.
Yang paling memantik sorotan, dulunya sempat dipuji-puji fans, kini justru sering kali jadi sasaran kritik Bobotoh karena performanya anjlok usai dibekap dari cedera.
Oleh sebab itu, lima pemain tersebut bisa saja jadi pertimbangan tim lain untuk digaet di bursa transfer Liga 1 2024.
Berikut daftar lima pemain yang mulai meredup di Persib Bandung:
Simak ulasan di bawah ini:
Baca juga: 2 Pemain Asing Persib Terancam Out, Akan Dilepas Bojan Hodak, Bobotoh Pasrah
1. Achmad Jufriyanto (CB)

Sosok Achmad Jufriyanto menjadi pemain Persib Bandung berlabel bintang pertama yang terbengkalai di musim ini.
Pemain yang sukses menjadi penentu gelar Indonesia Super League (ISL 2014) itu kontraknya akan segera usai pada akhir musim 2023/2024
Lebih tepatnya, pada 23 April 2024 2024 atau tak lama setelah gelaran Liga 1.
Meski begitu, namanya dikabarkan bakal masuk staf kepelatihan Persib Bandung musim depan.
Ia diproyeksikan bakal membantu Yaya Sunarya menjadi tangan kanan Bojan Hodak.
Hal itu pernah disampaikan manajer Persib Bandung, Umu Muhctar pada akhir tahun lalu.
Dua Kabar Terkini Persib Bandung, Febri Cedera, Dua Asisten Bojan Hodak Absen |
![]() |
---|
Hadapi Super League dan ACL 2, Andrew Jung: Persib Bandung Masih Punya Banyak Tantangan |
![]() |
---|
Setelah Libur 4 Hari, Teja Paku Alam Fokus Tingkatkan Kondisi Fisik Untuk Hadapi PSBS Biak |
![]() |
---|
Jadwal Terdekat Persib Bandung Setelah Jeda Internasional |
![]() |
---|
Yang Akan Dilakukan Tim Pelatih Persib Bandung di Jeda Kompetisi Kali Ini |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.