Persibmania
Berita Populer Persib Hari Ini, Viking dan Bomber Nyetadion Lagi, Panpel Tambah Tiket Lawan Arema FC
Atas antusiasme bobotoh menyaksikan pertandingan kandang ini, Persib menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih.
Meski harapan tersebut belum juga terealisasi, VPC menegaskan, situasi tidak ingin mengganggu kondusivitas dan perjuangan tim Persib yang tengah dalam laju tren positif hingga pekan ke-18.
"Meski begitu, kami tidak merasa bersedih dan larut terlalu lama dengan keadaan ini, karena kami menyadari ada kepentingan yang lebih besar, yang harus diutamakan dari semua itu, yaitu tim Persib," ucapnya.
"Sikap menepi yang kami lakukan pada putaran pertama, dilakukan atas dasar cinta dan merupakan sebuah sikap dan kritik atas kebijakan manajemen, yang menurut kami terlalu satu arah, dan dikhawatirkan dapat melunturkan cinta Bobotoh (terutama bagi mereka yang berada di luar Bandung) kepada Persib," lanjutnya.
VPC pun mengungkapkan bahwa sikap menepi yang dilakukan VPC sejak 10 Juli 2023 lalu, tidak bisa dilakukan terus menerus, tanpa adanya titik temu untuk menyelesaikan persoalan tersebut.
"Namun, kami menyadari sikap menepi ini, tidak dapat dilakukan terus menerus, apalagi melihat sikap manajemen saat ini yang masih berkeras mempertahankan kebekuan komunikasi dengan kami.
Maka, mengingat rasa cinta yang besar terhadap Persib, VPC pun memutuskan untuk kembali mengawal dan mendukung secara langsung perjuangan tim Pangeran Biru di laga kandang perdana dalam putaran kedua Liga 1 musim ini.
"Kemudian, menyikapi realita yang terjadi saat ini dan memperhatikan kepentingan yang lebih besar lagi. Maka kami bersepakat memutuskan untuk kembali ke stadion pada putaran kedua demi tim Persib," ujarnya.
"Kami memohon maaf masih belum berakhir memperjuangkan apa yang menjadi keresahan teman-teman semua atas situasi ini."
"Namun, ini bukanlah akhir dari segalanya, tetap semangat untuk kalian semua, yang masih ada di barisan. Semoga kalian semua selalu diberikan kekuatan, dan kita segera bertemu lagi di tribun pada laga kandang pertama di putaran kedua nanti. Jabat erat."
"Viking Persib Club," katanya.
Hal yang sama juga dilakukan oleh Bomber (Bobotoh Maung Bandung Bersatu).
Bakal Ada Koreo Bela Palestina
Viking Persib Club (VPC) memutuskan untuk kembali mengawal dan memberikan dukungan langsung bagi perjuangan tim Persib Bandung, pada laga kandang perdana di putaran kedua Liga 1 musim 2023/2024.
Kepastian tersebut pun telah diungkapkan dalam rilis yang diunggah dalam akun Instagram resminya.
"We're coming back !.
Semoga, semua dalam keadaan sehat, dan diberikan kekuatan. Sampai bertemu di tribun pekan depan," tulisnya dalam akun @officialvpc, Kamis (2/11/2023).
Arema FC vs Persib Bandung, Bojan Hodak Waspadai Pemain-pemain Berbahaya Singo Edan |
![]() |
---|
Thom Haye Dipastikan Bermain Jadi Starter Saat Persib Lawan Arema FC, Ini Calon Tandemnya |
![]() |
---|
Arema FC vs Persib Bandung, Maung Tanpa Marc Klok dan Lucho, Ahmad Maulana Absen |
![]() |
---|
Marc Klok Dipastikan Absen Saat Persib Hadapi Arema FC, Adam Przybek Dimainkan? Ini Kata Bojan Hodak |
![]() |
---|
Teka-teki Wiliam Marcilio di Laga Persib Bandung Lawan Arema FC, Akankah Dimainkan? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.