Cari Layangan di Sungai Ciwulan, Anak usia 11 Tahun di Tasikmalaya Tewas Tenggelam Terbawa Arus
Seorang anak berusia 11 tahun dikabarkan meninggal dunia akibat tenggelam karena terbawa arus Sungai Ciwulan
Laporan Jurnalis TribunPriangan.com, Aldi M Perdana
TRIBUNCIREBON.COM, KABUPATEN TASIKMALAYA- Seorang anak berusia 11 tahun dikabarkan meninggal dunia akibat tenggelam karena terbawa arus Sungai Ciwulan di Desa Cintajaya, Kecamatan Cintajaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada Rabu (9/8/2023).
“Jadi, anak tersebut sedang mencari layangan. Itu sekira pukul 13.00 WIB tadi. Terus, dia menyeberang Sungai Ciwulan,” jelas Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Tasikmalaya, Jembar Adisetya kepada TribunPriangan.com saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (9/8/2023) malam.
Tambahnya, saat korban menyeberang, ia segera tenggelam dan terbawa arus sungai.
Baca juga: BREAKING NEWS: Seorang Wanita Dilaporkan Tenggelam di Sungai Cipelang Indramayu
“Setelah mendapat laporan, kami juga segera melakukan pencarian. Nah, korban baru ketemu di Kampung Leuwipeusing pukul 15.15 WIB dalam kondisi meninggal dunia,” lengkap Jembar.
Ia juga menambahkan, bahwa setelah korban berhasil dievakuasi, pihaknya segera mengantar korban ke rumah duka.
“Korban diketahui anak berusia 11 tahun berjenis kelamin laki-laki,” pungkas Jembar. (*)
Diduga Sempat Sakit, Sopir Angkot di Cisaat Sukabumi Ditemukan Meninggal Terbaring Dalam Mobilnya |
![]() |
---|
Balita di Sukaluyu Cianjur Ditemukan Tak Bernyawa Usai Tenggelam di Kolam Ikan Dekat Rumahnya |
![]() |
---|
Seorang Siswa SMK Ditemukan Tak Bernyawa Usai Tenggelam di Sungai Cimandiri Sukabumi |
![]() |
---|
Tragedi Ibu Meninggal Bersama 2 Anaknya di Banjaran, Menteri PPPA Takziah Ke Rumah Orang Tua Korban |
![]() |
---|
Dua Pemburu Biawak di Margaasih Bandung Hilang Tenggelam di Sungai Citarum, Masih Belum Ditemukan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.