SOSOK Rahmat Hidayat, Patner Baru Kevin Sanjaya Ternyata Punya Prestasi Gemilang Sejak Tahun 2019
Rahmat selama dibimbing PB Djarum juga telah menorehkan prestasi menawannya.
Penulis: Sartika Rizki Fadilah | Editor: Sartika Rizki Fadilah
Menerka Panggung Debut Kevin/Rahmat
Jika menilik kalkulasi ranking kedua pemain, Kevin/Rahmat mengantongi sebanyak 29.445 poin sebagaimana dihitung melalui bwf.tournamentsoftware.
Dalam tabel ranking BWF nomor ganda putra, ada kemungkinan keduanya bakal merangsek di ranking 40 besar.
Cukup sulit tampaknya bagi mereka untuk sekadar tampil di level Super 300.
Bisa diprediksi dengan ranking itu, mereka akan tampil di International Challenge atau turnamen berlabel super 100.
Hal itu tak jauh berbeda dengan apa yang dilakukan oleh Rahmat dan Pramudya Kusumawardana saat dipasangkan.
Untuk diketahui, Rahmat juga pernah jadi partner sementara Pramudya Kusumawardana.
Di mana kala itu Yeremia Rambitan selaku pasangan Pramudya tengah fokus pemulihan cedera ACL.
Demi menjaga kebugaran Pramudya, Herry Iman Pierngadi (IP) memilih pasangan sementaranya.
Walhasil mereka tampil di dua turnamen pada tahun 2022.
Turnamen yang mereka ikuti kala itu adalah Indonesia Masters (Super 100) dan Indonesia International Challenge.
Secara mengejutkan, pasangan dadakan itu justru sukses membuktikan tajinya saat mentas di kandang sendiri.
Mereka berhasil keluar sebagai juara dalam dua turnamen yang mereka ikuti sebagai pasangan dadakan.
Ini tampaknya bisa dicontoh oleh Kevin/Rahmat nanti setelah dipasangkan.
Merunut kalender BWF, turnamen yang berpotensi bisa diikuti oleh Kevin/Rahmat yaitu Indonesia International Challenge dan Indonesia Masters Super 100.
Pasalnya, itu adalah turnamen terdekat yang akan dihelat pada bulan Agustus-September 2023 mendatang.
Kevin Sanjaya Kini Punya Jabatan Mentereng, Jadi Direktur di Perusahaan Mertua Hary Tanoesoedibjo |
![]() |
---|
4 Pasangan Calon di Pilkada Kabupaten Cirebon 2024, Anda Bisa Memilihnya Hari Ini |
![]() |
---|
Poin Penting Rahmat-Imam di Debat Publik Kedua Pilbup Cirebon: Saatnya Perjuangkan Hak-Hak Rakyat |
![]() |
---|
Sorak-sorai Pendukung Paslon Semarakkan Debat Publik Kedua Pilbup Cirebon |
![]() |
---|
4 Pasangan yang Akan Bertarung di Pilkada Kabupaten Cirebon, Ada Kejutan di Detik Akhir Pendaftaran |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.