Viral
Video Viral Bocah Payungi Ibunya Saat Salat Tarawih di Tengah Hujan, Netizen Terenyuh
Video seorang bocah payungi ibunya saat salat tarawih di tengah hujan menjadi viral di media sosial.
TRIBUNCIREBON.COM- Video seorang bocah payungi ibunya saat salat tarawih di tengah hujan menjadi viral di media sosial.
Momen mengharukan tersebut diunggah akun TikTok @n0tyourhabibtii pada Kamis 30 Maret 2023
Video bocah payungi ibunya tersebut sudah ditonton 9,5 juta kali.
Penonton atau netizen sukses dibuat terharu dengan aksi sang bocah.
Video singkat tersebut memeperlihatkan suasana salah tarawih.
Malam itu hujan turun sehingga membuat jamaah yang berada di luar masjid harus terkena hujan.
Meski demikian hal itu tak membuat semangat beribadah para jamaah pudar.
Para jamaah perempuan di barisan belakang tampak melaksanakan salat tarawih meskipun diterpa hujan rintik-rintik.
Sekilas momen salah tarawih dengan guyuran hujan rintik-rintik itu terlihat biasa saja, namun keberadaan seorang anak laki-laki di saf bagian belakang begitu mencuri perhatian.
Saat itu terjadi sebuah momen yang cukup mengharukan di mana seorang anak laki-laki rela memayungi ibunya yang sedang salat agar sang ibu tak terkena air hujan.
Ia tampak begitu sabar mengikuti setiap gerakan salat sang ibu.
Saat sang ibu berdiri, Dia dengan tampak mengangkat payungnya tinggi-tinggi.
Sedangkan, saat ibunya bersujud juga ikut menunduk agar posisi payung berada persis di atas kepala sang ibu.
Bocah itu begitu berhati-hati dan terus memastikan agar sang ibu tak terkena tetesan air hujan.
Momen manis antara ibu dan anak itu sukses membuat hati siapapun yang menyaksikannya menghangat.
Unggahan ini pun menuai beragam komentar dari warganet yang menyoroti kejadian tersebut.
Tak sedikit yang mendoakan kebaikan untuk bocah itu.
"Gue doain, hidup lu selalu dihampiri kebahagiaan," tulis @muh.zlfkrdhsyt.
"Jar adingnya surgaku tidak boleh kebasahan, apalah sampai sakit," tulis @muhammadhaafizzz.
"Adek: gapapa mah adek gapapa asal mama bisa solat soal ade belakangan aja hehe [wronged]" tulis @raaiyynnnn.
"Semoga jadi anak yang berbakti kamu de," tulis @gazali_025.
"Behiri aku dengan ading tu, masih kawa memayungi mamanya yang masih ada," tulis @pratama0496.
"Surgaku jangan sampai sakit," tulis @Riel No fek.
Fakta Video
Video tersebut direkam saat berlangsungnya haul ketiga KH Ahmad Zuhdiannoor atau Guru Zuhdi pada Kamis 30 Maret 2023.
Lokasi haul sendiri digelar di kubah Guru Zuhdi di kawasan Masjid Jami, Kota Banjarmasin.
Guru Zuhdi sendiri merupakan ulama terkenal yang telah meninggal dunia pada tahun 2020 lalu.
Haul ketiga ini digelar untuk mendoakan mendiang.
Banyaknya jamaah yang hadir untuk mendoakan Guru Zuhdi membuat masjid tidak bisa menampung semuanya.
Sebagain jamaah pun mengikuti acara dari area luar masjid.
Termasuk ketika dilaksanakannya salat tarawih, banyak jamaah yang salat di halaman masjid.
Malam itu, hujan memang turun mengguyur kota Banjarmasin.
Sehingga jamaah yang berada di luar pun terpaksa salat tarawih sambil berbasah-basahan.
Ketika pelaksanaan salat tarawih itulah video direkam.
Kini video anak memayungi ibunya itu viral di media sosial. (Tribun Medan)
Viral Video Prabowo dan Gibran Diputar di Bioskop Sebelum Film |
![]() |
---|
Putra Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa Berani Sindir Sri Mulyani 'Agen CIA' |
![]() |
---|
Warganet Takjub Lihat Oppa Korea Nikahi Gadis Sukabumi, Pengantin Padukan Budaya Sunda-Korea |
![]() |
---|
Dua Bocah Viral di Gowa yang Pungut Makanan Sisa HUT Kemerdekaan RI Dapat Bantuan dari Kapolres |
![]() |
---|
Viral Spanduk 'Selamat Datang di Desa Maling' Dipasang Warga di Pamekasan, Polisi Turun Tangan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.