Bawa Uang dan Perhiasan, Lansia Asal Cirebon Pingsan di Angkot Majalengka Langsung Ditolong Kapolsek
Kapolsek Sukahaji Polres Majalengka, AKP Rudy Djunardi didampingi Kanit Samapta Aiptu Riyana dikejutkan dengan adanya sopir angkot yang meminta tolong
Penulis: Eki Yulianto | Editor: dedy herdiana
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto
TRIBUNCIREBON.COM, MAJALENGKA- Kapolsek Sukahaji Polres Majalengka, AKP Rudy Djunardi didampingi Kanit Samapta Aiptu Riyana dikejutkan dengan adanya sopir angkot yang meminta pertolongan, Jumat (17/2/2023).
Pasalnya, saat mereka sedang berpatroli di jalan raya Sukahaji-Rajagaluh, kendaraannya diberhentikan oleh sopir angkot yang menginformasikan adanya seorang penumpang pingsan.
Sontak, permintaan pertolongan tersebut langsung ditindaklanjuti polisi dengan membawanya ke puskesmas terdekat.
Di Puskesmas Sukahaji, korban yang belakangan diketahui bernama Supaerah itu langsung mendapatkan pertolongan pertama.
Beruntung, nyawa yang diketahui berasal dari Plered, Kabupaten Cirebon itu tertolong dan langsung diantar menuju rekan korban di wilayah Sukahaji.
Kepada Tribun, AKP Rudy mengungkapkan, bahwa warga tersebut pingsan diduga akibat memiliki riwayat sesak nafas.
Perjalanan dari Cirebon menuju Majalengka, tepatnya ke Kecamatan Sukahaji yang menggunakan kendaraan umum membuat perempuan berusia 61 tahun itu kecapean hingga sesak nafas lalu pingsan.
"Diduga sesak nafas kelelahan, karena dia mau ke temannya di wilayah Sukahaji dari Cirebon," ujar Rudy, Jumat (17/2/2023).
Adapun, kata Kapolsek, kejadian bermula dirinya bersama anggota sedang melakukan patroli di Jalan Raya Sukahaji-Rajagaluh sekira pukul 10.30 WIB.
Namun tiba-tiba, ada seorang sopir angkot yang meminta bantuan, karena ada seorang perempuan yang menjadi penumpangnya jatuh pingsan karena mengalami sesak nafas.
"Awalnya sang sopir ngiranya, perempuan tersebut sedang tertidur, tapi katanya saat dibangunkan tak kunjung bangun."
"Hal itu membuat kami sigap memberikan pertolongan dengan berinisiatif untuk membawanya ke puskesmas terdekat guna memberikan pertolongan pertama," ucapnya.
Dugaan sesak nafas makin menguat, setelah yang bersangkutan terpingkal-pingkal dengan ekspresi kesakitan di dada dan sulit bernafas.
Setibanya di Puskesmas Sukahaji, korban langsung diberikan penanganan oleh petugas puskesmas.
Nekat Simpan Sabu Dalam Pot Cream Bekas, Pria di Pakusamben Cirebon Ditangkap Polisi |
![]() |
---|
Gerindra Cirebon Beri Pendidikan Politik Untuk Kader, Singgung Soal Program Makan Bergizi Gratis |
![]() |
---|
Ngopi Bareng Simpatisan, Selly Gantina Sentil Soal Kesenjangan Madrasah dan Sekolah Umum di Cirebon |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Cirebon Senin 22 September 2025, Cocok Untuk Aktivitas di Luar Rumah |
![]() |
---|
MISTERIUS, Seorang Lansia Hilang di Kaki Gunung Tampomas Sumedang, Dilakukan 2 Metode Pencarian |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.