Persibmania
Jelang Madura United vs Persib Bandung, Maung Wajib Putuskan Kutukan 'Pulang Tanpa Nama' dari Madura
Pada pertandingan nanti, mau tidak mau, Marc Klok, Ciro Alves dkk wajib melepas kutukan tersebut.
Penulis: Sartika Rizki Fadilah | Editor: taufik ismail
TRIBUNCIREBON.COM - Persib Bandung tak lama lagi akan bertandang ke kandang Madura United.
Diketahui, laga Madura United vs Persib Bandung akan digelar pada Jumat (20/1/2023) mendatang.
Datang sebagai tamu, ada hal yang mesti menjadi perhatian Persib Bandung.
Pasalnya, laga tersebut kemungkinan akan digelar di Gelora Ratu Pamelingan atau Gelora Bangkalan.
Kedua stadion itu disebut angker bagi Persib Bandung, lantaran pulang dengan tangan kosong.
Pada pertandingan nanti, mau tidak mau, Marc Klok, Ciro Alves dkk wajib melepas kutukan tersebut.
Karenanya, Persib Bandung diwajibkan untuk menang pada laga nanti.
Di samping bisa memutuskan kutukan, juga bisa mengantisipasi jika Persib Bandung tidak lagi gigit jari di kandang Madura United.
Bagaimana tidak jika hal serupa terjadi kembali, maka Maung Bandung pulang tanpa nama.
Baca juga: Jadwal Lengkap Pekan 19 Liga 1 2022/2023, Ada Big Match Bali United vs PSM dan Madura vs Persib
Seperti yang sebelumnya diberitakan, kejadian empat tahun lalu jadi buktinya.
Penalti siluman membuat niat Persib Bandung mendapat poin di Madura sirna.
Saat itu, Persib kalah 1-2.
Tim Maung Bandung sempat unggul lebih dulu melalui aksi Febri Hariyadi.

Gol bunuh diri Nick Kuipers dan penalti Alberto Goncalves membuat Persib akhirnya kalah.