Penampakan Rusaknya Fasilitas di Pantai Tirtamaya Setelah Tutup Nyaris 1 Tahun, Dulu Tempatnya Indah
Tempat dulu ini indah dan diserbu wisatawan di akhir pekan. Kini penampakannya menyedihkan.
Penulis: Handhika Rahman | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman
TRIBUNCIREBON.COM, INDRAMAYU - Tidak sedikit fasilitas di Objek Wisata Pantai Tirtamaya Indramayu rusak, Kamis (17/11/2022).
Hal ini imbas penutupan objek wisata yang nyaris 1 tahun lamanya sejak awal tahun 2022 lalu.
Diduga rusaknya fasilitas tersebut karena kurangnya perawatan mengingat kondisi objek wisata yang sepi.
Pantauan Tribuncirebon.com, kerusakan tersebut salah satunya terlihat pada jembatan yang terdapat di objek wisata Pantai Tirtamaya.
Atap pintu masuk menuju jembatan itu roboh, akses jembatan juga dihalangi bambu agar tidak ada orang yang masuk ke areal jembatan.
Selain itu, cat yang terdapat di areal wisata juga banyak yang pudar. Berikut juga dengan kios-kios pedagang yang ditinggali karena tak adanya pengunjung.
Padahal, Objek Wisata Pantai Tirtamaya ini merupakan salah satu destinasi wisata unggulan yang dimiliki Kabupaten Indramayu.
Pantai Tirtamaya pun selalu ramai dikunjungi wisatawan, terutama saat weekend.

Menurut salah seorang pedagang, Ato (40) mengatakan, ia dan para pedagang di lokasi objek wisata lainnya sangat berharap setempat secepatnya dibuka kembali.
"Sekarang penghasilan tuh enggak menentu, kadang cuma dapat Rp 10 ribu, kadang enggak dapat sama sekali," ujar dia kepada Tribuncirebon.com.
Ato menyampaikan, beragam upaya juga sudah dilakukan para pedagang demi dibukanya lagi objek wisata Pantai Tirtamaya Indramayu.
Terakhir, para pedagang melakukan audiensi mengadukan perihal kondisi tersebut kepada DPRD Indramayu pada Rabu (16/11/2022) kemarin.
"Iya kemarin habis audiensi, intinya kami hanya ingin objek wisata bisa buka kembali agar para pedagang bisa berjualan lagi," ujar dia.

Baca juga: Hampir Satu Tahun Pantai Tirtamaya Indramayu Ditutup, Pedagang Terkena Dampaknya