Selebritis

Netizen Tuding Maia Estiaty Penyebab Hancurnya Rumah Tangga Sule dan Nathalie Holscher

Maia Estianty terseret dalam lingkaran kasus perceraian rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule.

Penulis: Sartika Rizki Fadilah | Editor: Mumu Mujahidin
YouTube
Netizen Tuding Maia Estiaty jadi Penyebab Hancurnya Rumah Tangga Sule & Nathalie Holscher 

TRIBUNCIREBON.COM - Nama Maia Estianty terseret dalam lingkaran kasus perceraian rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule.

Jauh sebelum kabar gugatan perceraian mencuat ke permukaan, diketahui Putri Delina sempat hadir dalam podcats milik Maia Estianty.

Dalam podcast tersebut, Putri Delina mengungkapkan luka lama antara dirinya dengan Nathalie Holscher.

Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu hubungan antara Nathalie Holscher dan Putri Delina sempat merengang akibat permasalah diantara keduanya yang tak kunjung selesai.

Baca juga: Tangis Sule Pecah Usai Digugat Cerai Nathalie Holscher, Orang Terdekat Ungkap Penyebab Perceraian

Bersamaan dengan hal tersbeut, Putri Delina hadir di podcast milik Maia Estianty dan menceritakan terkait hubungannya dengan sang ibu sambung, Nathalie Holscher.

Atas hal itu, kini nama Maia Estianty terseret dalam biduk rumah tangga gugatan Nathalie Holscher dan Sule.

Banyak dari netizen yang menuding penyebab perceraian Sule dan Nathalie Holscher imbas dari podcast yang ditayangkan Maia Estianty dengan Putri Delina.

Padahal sebelum itu, hubungan Nathalie dan Putri baik-baik saja.

Setelah itu, Nathalie kemudian diundang di YouTube Uya Kuya untuk memberikan tanggapan soal ucapan Putri di podcast Maia.

Namun Nathalie memilih untuk tak menyaksikan Podcast Maia Estianty lantaran takut sakit hati.

Setelah kabar Nathalie menggugat cerai Sule, akun Instagram Maia langsung diserbu netizen.

@icaabeby Klo konten jgn berbincang masalalu .. jd kn bginiii

@dhyta_glow Selesaikan bunda apa yg sudah diperbuat bagaimana cara meluruskannya

@wentiakasyah Semua berawal dr sini

@shantyrisalahh Sebelum kejadian mereka pergi liburan...eeh gara2 disini seperti tak menganggap ibu sambungnya,gak menghargai padahal sebelumnya baik baik sayang...

@rcitra227 Ga usah Di batasi bun komentarnya santai aja semua adalah takdir Tuhan

Baca juga: Tak Ada Nama Sule & Anak Sambungnya, Nathalie Holscher Kurban Atas Nama Ini, Masih Perang Dingin?

Putri Delina ngaku kesultan menerima Nathalie Holscher

Hubungan Nathalie Holscher dengan Putri Delina sampai saat ini masih menjadi sorotan publik.

Bagaimana tidak, baru-baru ini beredar video lawas Putri Delina yang mengaku sulit menerima kehadiran sang ibu sambung, Nathalie Holscher.

Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu beredar kabar jika Putri Delina mengaku masih merasa kesepian, meski kini keluarganya lengkap dengan kehadiran Putri Delina dan Baby Azam.

Sayangnya, hal itu tak begitu saja memberi kebahagiaan kepada Putri Delina.

Di samping itu, kini berhembus kabar jika Nathalie Holscher meninggalkan rumah Sule.

Hal tersebut dilakukan untuk bisa menenangkan diri dan menghindari dari perdebatan.

Kini, bersamaan dengan kabar tersebut, beredar video lawas Putri Delina yang mengaku sulit menerima sang ibu sambung, Nathalie Holscher.

Dalam hal ini, Putri Delina mengaku jika dirinya sejak awal sangat sulit untuk menerima kehadiran orang baru.

Tak hanya itu, Putri Delina menyebut saat perkenalan dengan Nathalie Holscher, dirinya merupakan anak terakhir yang berkenalan dengan sang ibu sambung.

"Kebetulan memang putri ini dikenalin paling terakhir karena mungkin anak perempuan satu-satunya," katanya dikutip dari saluran YouTube Intens Investigasi.

"Dari sebelum-sebelumnya udah ngerasa mungkin paling susah dekat dengan orang baru," tambahnya.

Meski begitu, Putri Delina tak berhenti berusaha untuk belajar menerima kehadiran Nathalie Holscher.

"Aku kan orangnya introvert banget, terus di sini beliau (Nathalie) akan menguasai bahasanya,

karena akan menjadi seorang ibu, dan akan mendidik adik-adik Putri juga," tuturnya.

Di samping itu, Putri Delina menyadari jika Nathalie Holscher selama ini berusaha untuk mendekati dirinya.

"Awalnya susah banget, susah banget. Untungnya dari Bunda selalu berusaha dari awal," pungkas Putri Delina.

Baca juga: TERKUAK Penyebab Gugatan Cerai Nathalie Holscher ke Sule, Bukan karena Putri Delina, Tapi Ini

Nathalie Holscher Akui tak berani tatap mata sule

Nama Nathalie Holscher tak luput menjadi perhatian publik.

Belum lama ini, istri dari komedian, Sule itu menyampaikan cara kemarahannya pada sang suami.

Dalam hal ini, Nathalie Holscher mengaku jika dirinya memiliki cara yang berbeda untuk mengungkapkan unek-unek kepada sang suami, Sule.

Hal tersebut bahkan di sampaikan kepda Jessica Iskandar.

Di samping itu, Nathalie Holscher juga mengaku jika dirinya termasuk orang yang sulit untuk mengungkapkan isi hati.

Terlebih, dirinya mengaku jika ia kesulitan dalam mengungkapkan kemaran kepada sang suami.

Untuk itu, mantan DJ tersebut memiliki cara yang berbeda dalam menyampaikan kemarahannya.

Rupanya, Nathalie Holscher memilih untuk meluapkan amarahnya melalui pesan chat kepada Sule.

"Lewat teks, 'aku tuh maunya kamu gini, gini'," ucap Nathalie Holscher dikutip dari YouTube Jessica Iskandar Family.

Sependapat dengan Nathalie, Jessica Iskandar mengakui takut menyampaikan unek-unek secara langsung.

Ia khawatir kalimatnya justru dapat menyakiti hati sang suami.

"Karena kalau lewat teks, pertama kalau kita belum send kan kita baca lagi ini bener enggak, takutnya ada salah ngomong," timpal Jedar, sapaan akrab Jessica Iskandar.

Pun Nathalie mengaku takut ketika menyampaikan kemarahan sambil menatap mata Sule.

"Iya benar sama-sama (nggak berani natap mata langsung)," kata Nathalie Holscher.

Sementara itu, Nathalie turut menyampaikan upaya ketika dirinya dan Sule tengah bertengkar.

Ia menyampaikan harus sama-sama menurunkan ego terlebih dulu.

Barulah keduanya bisa saling memaafkan.

"Kalau lagi berantem turunin ego masing-masing. Terus, mau siapa yang salah atau enggak salah, ya berusaha saling memaafkan, minta maaf. Gitu sih," tutur Nathalie Holscher.

 

Sumber: Tribun Cirebon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved