Kabar Selebritis
Mesra Nih Yee, Rumah Tangga Rizki DA dan Nadya Mustika Sempat Banyak Drama, Kini Semakin Harmonis
Namun, kini masalah tersebut berakhir manis, Rizki dan Nadya beneran rujuk. Mereka akad nikah lagi di Medan.
TRIBUNCIREBON.COM - Kebahagiaan istri Rizki DA, Nadya Mustika Rahayu terlihat dalam foto yang dipajang di Instagram.
//
Setelah sekian lama, akhirnya Nadya kembali mengunggah foto mesra dengan sang suami.
Malah rumah tangga Nadya Mustika memang sempat menimbulkan keretakan. Rizki sempat menyatakan talak pada istrinya.
Namun, kini masalah tersebut berakhir manis, Rizki dan Nadya beneran rujuk. Mereka akad nikah lagi di Medan.
Pada postingannya, Nadya tak menuliskan kata-kata. Ia hanya menyelipkan emoji hati untuk meluapkan kebahagiaan rumah tangga.
Sementara itu, terlihat kesehariannya bersama sang suami dalam video yang diunggah Ridho DA.
Kembaran Rizki DA mengunggah video saat Rizki dan Nadya tengah mengurus anak bersama.
Rizki menggendong anaknya dan Nadya Mustika duduk di sisinya. Mereka terlihat bahagia.
Sebelumnya, Ridho juga membagikan momen kebahagiaan mereka.
Ridho bahkan mengunggah foto-foto kemesraan Rizki dan Nadya lewat postingan feeds Instagram.
Pada foto itu, terlihat Rizki DA merangkul mesra istrinya. Begitupun Nadya yang memeluk mesra suaminya.
Melihat kebahagiaan mereka, kembaran Rizki tampak turut bahagia.

Seperti diketahui, Rizki sempat ada masalah rumah tangga. Saat masalah tersebut memanas, Ridho pun turut menjadi buruan awak media.
Ia bahkan beberapa kali turut memberikan pernyataan terkait masalah rumah tangga saudara kembarnya.