INNALILLAHI Seorang Bocah Tewas Tersambar Kereta Api di Purwakarta Saat Asik Bermain di Dekat Rel
Bocah yang tersambar itu tengah bermain di area rel kereta bersama teman-temannya dan tak mengetahui saat kereta melintas.
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Muhamad Nandri Prilatama
TRIBUNJABAR.ID, PURWAKARTA - Seorang bocah tewas tersambar kereta api di KM 98 tiket 35 (belakang Perum Griya Asri), Rabu (7/4/2021).
Bocah yang tersambar itu tengah bermain di area rel kereta bersama teman-temannya dan tak mengetahui saat kereta api melintas.
Aparat kepolisian baik dari Polsek Purwakarta Kota maupun Polres Purwakarta langsung ke lokasi kejadian.
Kapolsek Purwakarta Kota, Kompol Januaryono menyampaikan korban bernama M Rizky Ramadhon (8) warga Perum Griya Asri, Kelurahan Ciseureuh, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta.
"Kejadian tadi pukul 08.40 WIB. Saksi-saksi menerima laporan dari masinis KA lokal Walahar Jalur/Relasi Cikarang- Purwakarta. Korban terseret hampir sekitar 7 meter," katanya.
Sontak kejadian ini pun membuat warga penasaran dan mendatangi lokasi kejadian.
Korban alami luka parah di bagian kepala, tangan dan kaki.
"Korban saat kejadian diduga hendak ambil bola yang terlempar hingga ke jalur kereta api. Di lokasi ini ada bola plastik," ujat Kanit Reskrim Polsek Kota Purwakarta, Iptu Ahmad Sodikin. (*)
Baca juga: Kapan Pencairan THR dan Gaji ke 13 PNS? Catat Jadwalnya dan Inilah Besaran yang akan Diterima
Baca juga: Suami Ikut Nonton Istri Saat Melayani Pria Hidung Belang di dalam Kamar, Pasang Tarif Rp 1 Juta