Kilang Pertamina Balongan Terbakar
Lokasi Pengungsian Tergenang Air, Warga Terdampak Kebakaran Pertamina RU VI Balongan Terganggu
Genangan air terlihat di lokasi pengungsian warga terdampak kebakaran Pertamina RU VI Balongan di GOR Bumi Patra, Kabupaten Indramayu
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi
TRIBUNCIREBON.COM, INDRAMAYU - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Indramayu sejak Selasa (30/3/2021) dinihari tampaknya membuat lokasi pengungsian tergenang air.
Genangan air terlihat di lokasi pengungsian warga terdampak kebakaran Pertamina RU VI Balongan di GOR Bumi Patra, Kabupaten Indramayu, Selasa (30/3/2021) pagi.
Ketinggian air yang kira-kira mencapai 20 cm itu terlihat di tempat parkir kendaraan dan halaman GOR Bumi Patra.
Bahkan, tenda kesehatan yang berada di sisi GOR juga tampak tergenang air.
Baca juga: KONDISI TERKINI Kebakaran Kilang Minyak Pertamina Balongan, Hujan Deras Belum Mampu Padamkan Api
Baca juga: Indramayu Diguyur Hujan Deras, Warga Berharap Kebakaran Pertamina RU VI Balongan Segera Padam
Akibatnya, warga yang mengungsi di lokasi tersebut merasa terganggu meski air tidak sampai masuk ke dalam GOR Bumi Patra.
Salah seorang warga yang mengungsi, Raswinah (47), mengaku kerepotan saat harus ke toilet karena jalan yang dilaluinya tergenang air.
"Kalau ke toilet harus basah-basahan, enggak nyaman rasanya," kata Raswinah saat ditemui di GOR Bumi Patra, Selasa (30/3/2021) pagi.
Pasalnya, jarak sejauh kira-kira 50 meter dari GOR Bumi Patra menuju toilet umum sebagian besarnya tergenang air.
Selain itu, ia juga sempat merasakan cipratan air beberapa kali saat hujan deras pada dinihari tadi.
