Kabar Gembira, Pengguna WhatsApp Web Bisa Video Call Melalui Laptop Mulai Hari Ini, Begini Caranya

WhatsApp akhirnya resmi meluncurkan fitur panggilan suara dan video atau video call melalui desktop atau video call melalui laptop ( komputer).

Editor: dedy herdiana
Youtube/UNTECHARY
Video Call melalui WhatsApp Web di laptop 

Khusus untuk panggilan video, WhatsApp dapat menyesuaikan orientasi tampilan layar dalam posisi horizontal atau vertikal.

Selain itu, jendela panggilan di desktop akan ditampilkan paling depan.

Dengan demikian, jendela panggilan tidak akan tertumpuk di antara tumpukan jendela aplikasi lain yang sedang terbuka.

Jendela notifikasi panggilan masuk pada WhatsApp Web
Jendela notifikasi panggilan masuk pada WhatsApp Web (KOMPAS.com/Kevin Rizky Pratama)

WhatsApp turut menegaskan bahwa pihaknya tidak dapat mendengarkan atau membaca panggilan pribadi yang dilakukan pengguna lantaran fitur panggilan suara dan video ini sudah terenkripsi secara end-to-end.

"Panggilan suara dan video di WhatsApp juga terenkripsi secara end-to-end. Oleh karena itu, WhatsApp tidak dapat mendengar atau melihat panggilan Anda, baik yang dilakukan melalui ponsel maupun komputer," tulis WhatsApp dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Kamis (4/3/2021).

Meski telah resmi diluncurkan, masih banyak pengguna WhatsApp di Indonesia yang belum bisa mencoba fitur baru ini.

Kemungkinan besar, WhatsApp tengah merilis fitur ini secara bertahap.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Voice dan Video Call WhatsApp dari Komputer Sudah Bisa di Indonesia"

Sumber: Kompas
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved