Kecelakaan di Tol Cipali KM 113
Polisi Masih Mintai Keterangan Korban dan Saksi Kecelakaan Maut Tol Cipali yang Menewaskan 6 Orang
Kejadian terjadi bermula ketika kendaraan minibus Toyota Avanza bernomor polisi B-1076-PVC yang melaju dari arah Palimanan menuju arah Cikopo
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ery Chandra
TRIBUNCIREBON.COM, SUBANG - Polres Subang masih meminta keterangan dari sejumlah korban yang mengalami kecelakaan maut Tol Cipali, di Rumah Sakit, Minggu (1/12/2019) pagi.
Hal tersebut untuk memastikan penyebab kecelakaan maut yang mengakibatkan enam orang meninggal dunia tersebut.
"Kami masih di RSUD dengan keluarga korban," ujar Kepolres Subang AKBP Teddy Fanani, kepada Tribun Jabar, di Kabupaten Subang tadi siang.
• BREAKING NEWS Minibus Tabrak Truk di Tol Cipali KM 113, 6 Orang Meninggal Dunia
• Dua Anak Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Tol Cipali KM 113, Polda Jabar Beri Keterangan Begini
Menurutnya, dari informasi tiga orang saksi, kejadian terjadi bermula ketika kendaraan minibus Toyota Avanza bernomor polisi B-1076-PVC yang melaju dari arah Palimanan (Timur) menuju arah Cikopo (Barat).
"Lantas (Toyota Avanza) menabrak dari belakang Truck Fuso bernomor polisi B-9556-UIO yang datang dari arah sama (Palimanan-Cikopo) pada lajur lambat atau kiri," katanya.
• Akibat Kecelakaan Beruntun di Tol Cikopo, Kendaraan yang Menuju ke Jakarta Tersendat
Dia menuturkan kecelakaan lalu lintas tersebut diduga karena kelalaian dari pengemudi minibus Toyota Avanza B-1076-PVC. Karena kurang konsentrasi sehingga tidak memperhatikan adanya kendaraan yang ada di depannya.
Sementara itu, identitas korban meninggal dunia dari kecelakaanmaut tersebut di antaranya, Sutarno (44), Sukardi (42), Sunarto (33), Tutik Kurniawati (34), dua anak-anak belum teridentifikasi, dan Partini (41) luka berat.