BJ Habibie Meninggal Dunia
Sehari Sebelum BJ Habibie Meninggal Dunia, Putra Kedua Habibie Sudah Beri Isyarat Seperti Ini
Diketahui, BJ Habibie telah menjalani perawatan intensif di rumah sakit sejak 1 September 2019.
Menurut Thareq, kondisi Habibie saat ini stabil dan membaik.
Thareq melanjutkan, sakit yang dialami oleh Habibie lebih disebabkan oleh faktor kelelahan seiring usia lanjut Habibie.
"Mohon dimengerti, beliau itu memang sudah agak sepuh ya, sudah di usia di atas 80 tahun, yakni 83 (tahun) berjalan 84 (tahun). beliau beraktifitas sangat tinggi sehingga beliau suka lupa bahwa beliau itu udah 80," kata Thareq sebagaimana dikutip dari tayangan BreakingNews KompasTV.
Aktivitas yang tinggi itu, kata Thareq tidak diimbangi dengan kerja jantung.
Terlebih, sejak muda Habibie sudah memiliki masalah pada jantung.

Hal itu yang kemudian membuat Habibie kelelahan dan kesehatannya menurun hingga kemudian dilarikan ke Rumah Sakit.
Thareq menambahkan, pihak keluarga sengaja merawat Habibie di rumah sakit agar Habibie bisa istirahat total.
Pasalnya, jika dirawat di rumah, dipastikan banyak yang bakal menjenguk.
Hal itu justru membuat Habibie tidak bisa beristirahat.
Untuk saat ini, hanya orang-orang tertentu yang diizinkan untuk menjenguk Habibie.
KESAKSIAN Oded M Danial, Sebut BJ Habibie Rutin Puasa Sunah Senin-Kamis, Bibirnya Selalu Ucap Zikir |
![]() |
---|
Kisah BJ Habibie Benci pada Semua Dokter Setelah Kehilangan Ainun: Semua Dokter Gagal, Saya Marah! |
![]() |
---|
Wakil Bupati Majalengka Kenang BJ Habibie, Sebut Sosok yang Jadi Panutan |
![]() |
---|
Momen BJ Habibie Kehilangan Soulmate, Ainun, Sempat Marahi Dokter, tapi Sadar lalu Minta Maaf |
![]() |
---|
Momen Terakhir SBY Pandangi Wajah BJ Habibie yang Terbaring Lemah, Mr Crack Kini Sudah Meninggal |
![]() |
---|